-
29 Agustus 2023 2:47 pm

Trik Membangun Bisnis Developer Properti Bagi Pemula


Memulai bisnis properti saat ini dapat menjadi pilihan yang tepat dan menguntungkan. Menurut data yang diterbitkan oleh SWA pada tahun 2022, sebanyak 34 juta pencarian properti yang dilakukan serta mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya. Hal ini dilatarbelakangi dari adanya faktor generasi dan kesadaran berinvestasi properti bagi milenial, sehingga makin tinggi pula permintaan atas produk properti.

Bisnis properti memiliki cakupan yang luas diantaranya sewa tanah, jual-beli tanah, bangunan, dan lain sebagainya. Untuk mencoba bisnis di bidang properti, Anda dapat mencoba melalui broker, developer, dan flipper. Salah satu contoh bisnis yang berkaitan dengan bisnis properti adalah bisnis perumahan.

Bisnis perumahan merupakan suatu bisnis yang berhubungan langsung dengan pembangunan, pemasaran, serta penjualan properti yang terkait dalam area perumahan. Bisnis perumahan biasa disebut juga sebagai townhouse. Didalam bisnis perumahan biasanya sudah termasuk kegiatan yang mengurus terkait penyewaan, pengelolaan, serta pemeliharaan rumah yang sudah disewakan atau dijual.

Dibawah ini tips memulai bisnis developer bagi pemula. Simak selengkapnya ya!

1. Bangun Proyek Sedikit Demi Sedikit
Jika Anda adalah seorang developer properti kecil atau pemula, usahakan untuk tidak membangun proyek dalam jumlah besar. Artinya, Anda perlu banyak belajar dari pengalaman-pengalaman yang dikerjakan. Oleh karena itu, diperlukan fokus dan tujuan yang akan dikembangkan sehingga hasil yang didapat akan lebih maksimal.

2. Manfaatkan Teknologi untuk Pemasaran
Sebagai upaya untuk membangun portofolio dan pengalaman, Anda dapat menuliskannya pada media sosial atau website bisnis. Selain itu, lakukan promosi melalui iklan pada platform jual beli properti di sosial media untuk menjangkau pelanggan yang lebih luas.

3. Bangun Hubungan Baik dengan Bank
Hal penting yang harus diperhatikan dalam membangun bisnis developer yaitu menjalin kerja sama dengan bank. Hal ini bertujuan untuk memudahkan akses pinjaman dalam proses pembangunan perumahan. Selain itu, kerjasama dengan bank atau lembaga keuangan tertentu dapat meningkatkan daya tarik pelanggan.

4. Berfokus Pada Target Pasar
Sebagai pebisnis developer perumahan, penting untuk mengetahui keinginan atau minat masyarakat di daerah tersebut. Hal-hal yang dapat diperhatikan diantaranya tipe rumah, harga, model, serta fasilitas yang akan didapatkan. Jangan lupa untuk terus memperhatikan perkembangan zaman dan desain rumah terkini sebagai upaya untuk menarik pelanggan, ya!

Diatas adalah beberapa tips dan trik untuk memulai bisnis dibidang developer properti. Agar bisnis Anda dapat berkembang dengan efektif, manfaatkanlah penggunaan tools untuk memudahkan pengelolaan keuangan bisnis. Salah satu tools keuangan yang dapat digunakan untuk bisnis developer adalah Financial Startup Proyek by Aktivamu.

Aktivamu adalah template keuangan otomatis yang menyediakan 3 laporan keuangan yaitu arus kas, laba rugi, dan neraca untuk memudahkan pengelolaan keuangan bisnis. Terdapat beberapa fitur penting seperti pencatatan pemasukan, pengeluaran, aset, manajemen utang piutang, hingga dashboard otomatis.

Demikian informasi terkait bisnis developer, semoga bermanfaat dan dapat diterapkan pada bisnis Anda!


Blog Post Lainnya
4 Tips Mudah Menemukan Ide Konten untuk Media Sosial BisnisMendengar kata konten saat ini pastinya sudah sangat familiar di kehidupan sehari-hari. Selain digunakan dengan tujuan entertain, konten di sosial media juga digunakan sebagai strategi marketing bisnis. Namun membuat konten yang dapat menarik perhatian orang banyak ternyata tidak mudah. Banyak komponen lain yang harus dilakukan riset terlebih dahulu sebelum membuat konten yang baik dan berkualitas. Tujuan membuat konten dalam media sosial bisnis adalah memperluas jangkauan pelanggan dan brand awareness. Agar perencanaan konten dapat berjalan lancar dan tepat sasaran, berikut adalah 4 tips menemukan ide konten untuk media sosial bisnis. Check this out! 1. Pantau Topik Terkini. Strategi yang efektif untuk menarik perhatian banyak orang adalah dengan cara mengikuti hal-hal yang sedang hangat dibicarakan (viral). Setelah mengetahui kabar viral tersebut, konten dapat dibuat dan dikreasikan sekaligus menyelipkan keunggulan atau keunikan bisnis Anda. Namun tidak semua topik viral dapat Anda
Pengertian Ekspansi Bisnis dan Strategi PenerapannyaSetiap pengusaha pasti memiliki keinginan untuk mengembangkan bisnisnya. Salah satu upaya untuk mengembangkan bisnis adalah dengan cara melakukan ekspansi. Ekspansi bisnis termasuk strategi yang dapat memperluas jangkauan konsumen melalui penambahan cabang, kerja sama, dan lain sebagainya. Sebelum Anda memutuskan untuk melakukan ekspansi bisnis, penting untuk mengetahui arti dan seluk beluk dari ekspansi. Ekspansi bisnis adalah suatu strategi pengembangan bisnis dengan cara menambah, memperluas, dan meningkatkan usaha dalam jumlah tertentu. Artinya, perkembangan bisnis dapat dilakukan melalui sisi produksi dan distribusi. . Tujuan dilakukannya ekspansi bisnis adalah meningkatkan keuntungan, menarik konsumen, dan meningkatkan daya saing. Adanya ekspansi bisnis juga dapat memudahkan perusahaan dalam melakukan akuisisi bisnis lain dan meningkatkan diversifikasi usaha. Dengan begitu, perusahaan akan semakin terampil dalam melakukan manajemen perusahaan dan teknologi. Beberapa strategi
Pengertian Manajemen Bisnis dan Unsur Penting DidalamnyaSalah satu hal yang dapat menunjang keberhasilan bisnis adalah melalui persiapan yang dilakukan. Semakin kompleks dan lengkap persiapan bisnis maka jalannya bisnis akan semakin lancar. Oleh karena itu, diperlukan strategi perencanaan yang tepat dalam menjalankan bisnis. . Upaya yang dapat dilakukan untuk mempersiapkan perencanaan bisnis dengan baik dapat dengan cara manajemen bisnis. Manajemen bisnis adalah suatu kegiatan yang melakukan beberapa aspek penting bisnis seperti perencanaan, proses pengerjaan, dan pengawasan bisnis. Strategi tersebut dilakukan untuk mencapai target perusahaan. Hal-hal yang terdapat dalam manajemen bisnis diantaranya: . 1. Manajemen Marketing. Aspek penting bisnis salah satunya terdapat pada kegiatan pemasaran. Sebagai bentuk manajemen marketing yang efektif, perlu dilakukan beberapa tindakan tambahan seperti pengawasan, perencanaan, dan evaluasi atas kegiatan marketing yang dijalankan. Hal ini bermanfaat untuk mengetahui teknik pemasaran yang lebih efektif
Media Sosial
Bantuan
+62 812 9515 9129
+62 852 1834 3551
hi@aktivamu.com
Dramaga Cantik Residence 2, Blok C3, No. 11, Dramaga, Bogor, Jawa Barat, Indonesia 16680
Metode Pembayaran
-
-
-
-
-
-
-
-
-
©- 2025 PT. Aktiva Multi Teknologi. All Rights Reserved.