-
24 Juli 2023 9:35 am

Rekomendasi tools untuk catatan keuangan bisnis


Melakukan pembukuan bisnis tak jauh bahasannya dengan penggunaan ilmu akuntansi. Pembukuan bisnis biasanya menggunakan tools atau alat yang mudah dioperasikan seperti buku besar, excel, atau bahkan software akutansi. Masing-masing tools tersebut tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan dalam penggunaannya. Berikut rekomendasi tools yang dapat digunakan dalam melakukan pembukuan.
1. Buku besar
Pemakaian buku besar sangat identik biasanya dengan pencatatan keuangan bisnis. Bahkan hingga saat ini, penggunaan buku besar masih dilakukan oleh beberapa bisnis. Namun dalam pencatatan manual pada buku besar terdapat beberapa kekurangan, salah satunya rentan basah dan hilang. Oleh karena itu penting untuk menjaga supaya buku tidak basah sehingga informasi keuangan tetap terjaga.
2. Microsoft Excel
Beralih dari buku besar, kita dapat memanfaatkan tools gratis yang tersedia di dalam komputer. Microsoft excel berupa perangkat lunak yang dapat membantu penggunanya dalam melakukan perhitungan angka/numerik. Excel dapat dimanfaatkan sebagai sarana untuk melakukan pencatatan keuangan yang lebih mudah. Namun, pengguna harus membuat satu-persatu rumus yang sesuai dengan perhitungan keuangan. Sehingga dibutuhkan pengguna yang cukup expert di bidang excel yang dapat membuatnya.
3. Software Keuangan
Perangkat lunak yang dapat melakukan perhitungan semakin banyak mendetail di bidang keuangan bisnis. Terdapat beberapa software keuangan yang menawarkan kemudahan dalam melakukan input data sehingga hasil yang diperoleh akan lebih cepat dan mudah. Namun, umumnya dalam penggunaannya harus diikuti dengan kemampuan akuntansi yang baik karena banyak menggunakan istilah yang kurang familiar.
Diantara kelebihan dan kekurangan dari masing-masing tools diatas, saat ini telah hadir produk jasa keuangan yang menawarkan kemudahan dalam penggunaan pembukuan bisnis yaitu Aktivamu.

Financial Startup by Aktivamu adalah sebuah template keuangan otomatis berbasis Excel dan Google sheet yang dapat langsung digunakan bagi pemilik bisnis. Kemudahan penggunaan template keuangan dari Aktivamu yaitu hanya perlu download template dan akses link yang diberikan setelah pembelian produk, sehingga tidak perlu melakukan install software kedalam komputer. Cara input yang mudah dan penggunaan istilah yang umum pada Aktivamu memudahkan pemilik bisnis dalam membuat pembukuan usahanya.
Sekian rekomendasi tools yang dapat digunakan untuk membuat pembukuan bisnis. Semoga bermanfaat untuk bisnis anda!
Blog Post Lainnya
Perbedaan utang dan piutang dalam usahaIstilah utang dan piutang sering digunakan dalam dunia perekonomian, terutama usaha. Utang dalam istilah lain biasa disebut pinjaman merupakan uang atau barang yang kita pinjam dari orang lain. Lalu apakah pengertian dari piutang? Piutang merupakan keterbalikan dari utang. Piutang dapat berbentuk uang atau barang milik kita yang kita pinjamkan kepada orang lain. Mengetahui perbedaan antara utang dan piutang, lalu bagaimana peran dan kegunaannya dalam usaha? Utang dagang merupakan pinjaman yang dilakukan pemilik usaha kepada penyedia atau pemasok barang setelah barang diterima. Sedangkan piutang dagang adalah berupa penundaan pembayaran dari konsumen setelah diterimanya barang atau jasa dari penjual. Utang dan piutang dagang biasanya tak lepas dari istilah kredit yaitu berupa pembayaran yang dilakukan kepada peminjam secara lebih dari satu kali. Lalu apakah utang dan piutang termasuk pilihan yang tepat dalam berbisnis? Tentu tidak selalu. Tak sedikit kejadian adanya usaha yang
Supaya bisnis lebih elit, buat laporan keuangan gak sulit dengan trik iniMenjalankan suatu bisnis memang tidak mudah, apalagi jika berkaitan dengan keuangan. Tak sedikit perusahaan/bisnis yang mengalami kerugian bahkan sampai bangkrut hanya karena kurang aware dengan kondisi keuangan bisnisnya. Seberapa penting sih peran laporan keuangan itu? Kok bisa sampai buat perusahaan bangkrut? Berikut trik membuat laporan keuangan yang mudah diterapkan di bisnis mu! Laporan keuangan itu ibarat “jantung” dalam sistem peredaran darah. Jadi jangan heran kalau kunci keberhasilan suatu bisnis salah satunya ada di laporan keuangan. Semakin baik dan lengkap catatan keuangan nya maka bisnisnya juga akan semakin mudah untuk berkembang, dan tak terlepas juga dari peran seorang pemilik dalam mengambil keputusan ya. Lalu bagaimana cara membuat laporan keuangan supaya bisnis lebih elit? Ternyata cara nya cukup mudah, gak sesulit yang dibayangkan. . Pertama, untuk membuat laporan keuangan kamu bisa mencatatnya di buku besar atau excel di komputer. Pencatatan harus diawali
Pentingnya mengetahui arus kas dalam menjalankan bisnisMenjalankan bisnis harus membutuhkan skill dan kemampuan yang dapat dapat membuat bisnis terus berjalan dan berkembang. Salah satu hal penting yang biasanya tidak diperhatikan bagi pebisnis adalah mengetahui laporan keuangan arus kas. Laporan arus kas merupakan sebuah laporan keuangan yang berisikan informasi terkait pengeluaran dan pemasukan kas perusahaan dalam periode waktu tertentu seperti hari, bulan, dan tahun. . Agar bisnis memiliki arus kas yang baik, maka pemilik bisnis sudah seharusnya melakukan monitoring terhadap arus kas dari bisnis tersebut setiap harinya. Apabila terlewat, maka dikhawatirkan arus kas akan berantakan dan akan terjadi kesalahan yang cukup fatal untuk keuangan bisnis/perusahaan. Oleh karena itu, pemilik bisnis bisa memulai untuk peduli dan memantau arus kas dengan teliti dan akurat. . Pantau pemasukan dan pengeluaran. Selain itu terdapat fungsi lain arus kas dalam bisnis yaitu dapat membantu mengontrol kondisi keuangan secara rutin. Adanya laporan arus
Media Sosial
Bantuan
+62 812 9515 9129
+62 852 1834 3551
hi@aktivamu.com
Dramaga Cantik Residence 2, Blok C3, No. 11, Dramaga, Bogor, Jawa Barat, Indonesia 16680
Metode Pembayaran
-
-
-
-
-
-
-
-
-
©- 2025 PT. Aktiva Multi Teknologi. All Rights Reserved.